Empat Sistem Pendidikan Dimasa Pandemi yang Perlu Diperbaiki
Pemerintah Kabupaten Cilacap menggelar Upacara Bendera peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2021. Pada peringatan ini pemerintah sebut ada empat hal yang perlu dilakukan dalam memperbaiki sistem pendidikan di masa pandemi melalui program merdeka belajar.
Sekretaris Daerah Cilacap Farid Ma’ruf menyampaikan, bahwa empat program tersebut yakni, perbaikan infrastruktur dan teknologi. Kedua, perbaikan kebijakan, prosedur, dan pendanaan, serta pemberian otonomi yang lebih untuk satuan pendidikan. Ketiga, perbaikan kepemimpinan, masyarakat, dan budaya. Dan keempat, perbaikan kurikulum, pendagogik, dan asesmen.
“Lembaran baru pendidikan Indonesia berarti transformasi. Transformasi yang tetap bersandar pada sejarah bangsa, dan juga keberanian menciptakan sejarah baru yang gemilang,” ujar Sekda Cilacap Farid Ma’ruf saat menbacakan sambutan Mendikbud dalam upacara bendera peringatan Hardiknas di halaman Pendapa Wijaya Kusuma Cilacap, Senin (03/05).
Farid menambahkan, bahwa Hardiknas merupakan momen untuk merefleksi apa yang sudah dikerjakan dengan baik, dan apa yang harus diperbaiki dalam sektor pendidikan.
“Tekait upaya untuk memperluas ruang lingkup dan sasaran program, Kemendikbud dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) telah meluncurkan Program Merdeka Belajar Episode 10,” ujarnya.
Upacara Bendera peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2021
Ia menambahkan, Kemendikbud dan LPDP juga telah menjalankan sejumlah program kolaborasi, yaitu beasiswa afirmasi, beasiswa targeted, dan beasiswa umum.
“Program itu akan terus berlanjut bersama terobosan-terobosan lain sebagai program penambahan variasi serta perluasan sasaran program beasiswa hingga mencakup guru dan tenaga pendidikan,” ujarnya.
Acara tersebut diikuti pejabat Setda, kepala dan perwakilan OPD jajaran, PGRI, dan perwakilan siswa.
“Mari kita bangkitkan dan pulihkan, mari serentak bergerak mewujudkan merdeka belajar,” ujarnya.