Anda Dalam Keadaan Bahaya atau Darurat? Yuk Unduh Aplikasi Ini Untuk Dapat Bantuan
Masyarakat yang sedang dalam darurat atau melihat adanya kejadian berbahaya di sekitar lingkungan bisa langsung mengubungi pihak berwajib melalui Aplikasi SAR. Aplikasi ini merupakan inovasi yang dibuat oleh Kepolisian Resor Cilacap sebagai aplikasi sistem darurat.
Kapolres Cilacap AKBP Dery Agung Wijaya mengatakan masyarakat yang dalam keadaan darurat dan memanfaatkan aplikasi ini, maka akan segera hadir Tim SAR yang dinamakan dengan Terkam atau Tim Garuda Nusakambangan untuk melakukan pertolongan pertama.
“SAR ini seperti 911-nya Polres Cilacap,” kata Kapolres pada peluncuran Aplikasi Sistem Darurat SAR dan Peresmian Tim Garuda Nusakambangan (Terkam) Polres Cilacap, Selasa (10/11/2020).
Aplikasi SAR ini, kata Kapolres bisa diunduh di playstore. Atau orang baru pertama kali masuk ke Cilacap akan secara otomatis langsung mendapatkan pesan singkat adanya Aplikasi SAR untuk diunduh.
Nantinya, apabila warga yang telah mengunduh aplikasi tersebut melihat adanya kecelakaan di jalan, dan menghubungi SAR, maka Tim Terkam akan segera hadir dengan kecepatan.
“Jika tim terkam diperjalanan maka tim akan menghubungi petugas piket laka di Polres, begitu pula jika ada kebakaran, maka tim Terkam akan menghubungkan dengan pemadam kebakaran, dan kalau bencana alam bisa menghubungi Basarnas dan semuanya,” tutur Kapolres.
Untuk itu, Polres Cilacap juga akan bekerjasama dengan instansi terkait, baik dari Pemkab Cilacap maupun dari instansi lainnya.
“Kami bukan penyelesaian masalah, karena ada instansi lain, seperti Basarnas, Pemadam Kebakaran, Bea Cukai, Balai POM, TNI polri dan instansi terkait akan berkoordinasi dan berkolaborasi,” ujar Kapolres.
Tim Terkam ini ada di lima eks distrik Cilacap, mulai dari wilayah Kota Cilacap, eks distrik Kroya, Majenang, Sidareja, dan Jeruklegi. Untuk personel di wilayah kota Cilacap ada sebanyak 20 personel dan di eks distrik lain ada masing-masing sebanyak 10 personel. Sementara untuk di wilayah Kota, Posko Terkam ada di pos lalu lintas alun-alun Cilacap.
“Kedepan akan kolaborasi dengan Satpol PP dan akan membuat posko di alun-alun, ketika ada kejadian segera hadir, jika tidak ada ya sudah seperti Batman atau Superman. Setiap hari melaksanakan kegiatan, tetapi begitu ada kejadian segera hadir. Karena itu Tim Terkam yang dibutuhkan adalah kecepatan, dan memberikan bantuan pertama,” ujarnya.